Mail Quota Information

 

OVERVIEW

Fitur ini digunakan oleh pemilik aplikasi untuk mengetahui berapa banyak email yang telah terpakai. Untuk setiap aplikasi, diberikan sebanyak 1000 kuota email setiap bulan dan seterusnya.

 

Sistem secara otomatis akan mengirimkan email kepada:

- Pemilik aplikasi

- Sub admin (berlaku kelipatan)

- Pengguna aplikasi

 

Contoh:

Apabila Aplikasi A terdapat: Pemilik aplikasi,  2 subadmin dan pengguna.

Maka Jika ada registrasi yang dilakukan sistem akan mengirimkan 4 email:

- 1 email kepada Pemilik aplikasi 

- 2 email kepada subadmin

- 1 email kepada pengguna aplikasi.

 

Kuota email ini akan terhitung dan berkurang apabila mengalami kondisi-kondisi di bawah ini:

  1. User yang melakukan registrasi ke dalam aplikasi.

  2. Kegiatan transaksi atas pembelian produk.

  3. Pengisian data dalam bentuk Form yang meliputi menu Form, Contact Form dan Booking.

  4. Penggunaan fitur Wishlist dengan pengurangan email yang diberlakukan pada pilihan Buy Here dan I Will Buy It Myself.

  5. Penggunaan fitur Online Reservation.

  6. Penggunaan fitur Events. Ketika ada user yang menekan tombol I Will Attend This Event, maka sistem akan mengirimkan email pemberitahuan kepada pemilik aplikasi.


TAHAPAN

  1. Login ke dalam engine dan akses menu Mail Quota Information pada bagian App Management yang ada pada menu samping kiri.

  1. Lalu akan ditampilkan jumlah email yang telah terkirim otomatis dari sistem pada periode bulan berjalan.

Catatan

  1. Jika kuota email yang telah diberikan sudah mencapai batas maksimal, maka aplikasi masih dapat digunakan dengan normal. Hanya saja jumlah penggunaan kuota email akan terus berjalan meskipun telah melewati batas.

  2. Untuk setiap email yang telah melewati batas akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 15.000,- per 1000 email. Sistem akan mengirimkan bukti tagihan tersebut via email ke email pemilik aplikasi.

  3. Pada bulan berjalan berikutnya, akan di-reset kembali kuota email-nya menjadi sebanyak 1000 email. Hal ini diberlakukan setiap bulan jika memasuki tanggal pertama di bulan tersebut.

  1. Contoh: pada bulan Maret kuota email yang digunakan adalah kurang dari 1000 atau melewati 1000. Kemudian ketika memasuki tanggal pertama di bulan April, maka kuota email untuk aplikasi Anda akan di-reset kembali menjadi 1000 email.